Lampu ULP PT. PLN Rayon Sukadana Padam Akibat Kabel Putus Tersambar Petir

Spread the love

Bintangsatu.com, -Lampung Timur, Padamnya lampu PLN sedang terjadi gangguan, pemadam bukan hanya diwilayah Desa Pasar Sukadana Kecamatan Sukadana, melainkan juga secara meluas.

Informasi terjadinya pemadaman listrik PLN tersebut disampaikan secara langsung oleh Slamet Manajer ULP PT. PLN Rayon Sukadana.

“Informasi pak, sedang gangguan padam meluas,” kata Slamet ketika dikonfirmasi oleh Media ini pada Rabu, 30 Maret 2022 pukul 20.31 WIB melalui aplikasi WhatsApp.

Padamnya listrik ULP PT. PLN Rayon Sukadana disebabkan putusnya kabel jaringan akibat tersambar petir.

“Ada kabel putus di tersambar petir,” terang Manajer ULP PT. PLN Rayon Sukadana.

Sebagian lampu PLN telah diperbaiki sedangkan sebagian sedang dalam proses perbaikan.

“Sebagian sudah bisa kita manuver, sebagian masih proses perbaikan pak,” pungkasnya Slamet yang baru menjabat sejak Rabu, 7 Maret 2022.

Padamnya listrik ULP PT. PLN Rayon Sukadana diwilayah Desa Pasar Sukadana terjadi sejak pukul 18.50 WIB sampai dengan pukul 20.57 WIB hingga berita ini diturunkan.

(Tqm)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *