Santory Resmi Nakhodai LMPP Lampura Sisa Masa Bhakti 2020-2025

Spread the love

Bintangsatu.com,- BANDAR LAMPUNG-Kepengurusan Markas Cabang (Marcab) Laskar Merah Putih Perjuangan Kabupaten Lampung Utara (Lampura) akhirnya Resmi di Nakhodai oleh Santory.

Penyerahan SK Kepengurusan Marcab LMPP Masa Bhakti 2020 – 2025 tersebut diserahkan langsung oleh Titin Kartini selaku Sekretaris Markas Daerah Provinsi Lampung, mewakili Nuri Syaidina Arsy selaku Ketua Mada LMMP Lampung di Sektariat Jalan Hasanuddin No. 19 G Kelurahan Gunung Mas Teluk Betung Bandar Lampung, Kamis (14/04/22).
Dalam kesempatan itu, Titin Sukarni berharap kepengurusan yang baru dapat bersinergi bahu membahu membesarkan LMPP di kabupaten Lampura.

“Harapan saya kepengurusan yang baru ini dapat lebih baik dari kepengurusan sebelumnya dan saya yakin Santory dapat mengemban amanah yang diberikan oleh Mada tersebut,” ujar Titin Kartini.

Lebih jauh, Titin mengatakan kepengurusan yang baru dapat melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab secara kolektif, serta menjalin hubungan kerjasama dengan Pemkab setempat, TNI/Polri, organisasi lainnya demi terciptanya kondisi yang kondusif di wilayah itu.

“Selain hal diatas saya atas nama ketua Mada LMMP Lampung berharap dalam waktu dekat kepengurusan LMPP ditingkat kecamatan atau Markas Anak Cabang (MAC) segera dibentuk,” pungkas nya.

Sementara itu, Heriyanto selaku Sekretaris Marcab yang baru dalam hal ini mewakili Santory karena berhalangan hadir mengatakan akan berupaya maksimal memenuhi harapan kepengurusan Mada LMMP Lampung tersebut.

” Semoga kami dapat menjalankan amanah yang diberikan ini, semoga LMPP di kabupaten Lampura akan lebih baik lagi, tentu hal itu akan terwujud jika semua rekan rekan pengurus bahu membahu mewujudkan harapan tersebut,” ungkap Heriyanto.

Dalam kesempatan ia mengungkapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Sunan selaku PLt. Ketua Marcab yang juga Wakil ketua bidang Organisasi dan Keanggotaan telah mengemban tugas dengan baik, sehingga ormas ini masih tetap tegak berdiri di ‘Bumi Ratula’.

Tampak hadir di acara penyerahan SK tersebut, Sandi Agus selaku ketua Harian II, Chistiny Wakil ketua bidang Kesehatan dan Kesejahteraan masyarakat. Kabid Pertanahan LMPP Hendra.S (Mael)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *