Rayakan HUT RI Ke-77, Warga Gang Keramat Gelar Baksos

Spread the love

Bintangsatu.com,-Lampung Timur. Bulan Agustus merupakan peristiwa penting bagi bangsa Indonesia. Bulan dimana Republik Indonesia memproklamasikan hari Kemerdekaan tepatnya pada 17 Agustus 1945.

Hingga saat ini, puncak HUT RI dirayakan masyarakat di seluruh penjuru tanah air dengan berbagai macam perayaan mulai dari upacara bendera hingga perlombaan khas 17-an.

Menariknya, selalu ada hal-hal baru yang muncul pada setiap tahun perayaan HUT RI. Seperti yang dilakukan warga gang Keramat, desa Margototo, Kecamatan Metro Kibang, Lampung Timur.

Warga gang Keramat ini, mengisi kemerdekaan Indonesia dengan menggelar bakti sosial membagikan puluhan paket sembako kepada lansia.

Suyatno selaku ketua panitia menyampaikan, pembagian sembako merupakan wujud kepedulian warga gang keramat dan para donatur untuk membantu sesama di HUT kemerdekaan Indonesia.

“Artinya, kita tidak hanya bersenang-senang semata dalam merayakan kemerdekaan Indonesia, namun juga berbagi kebahagiaan kepada sesama yang membutuhkan,”katanya, Sabtu 20/8/2022.

Pihaknya juga menyampaikan terima kasih, kepada seluruh panitia yang sudah bekerja keras dalam mempersiapkan segala kebutuhan dalam rangkaian acara ini. “Semoga untuk tahun depan dapat terlaksana lebih baik lagi,”ujarnya.

Hal senada dikatakan Kepala Desa Margototo Sukendar, pihaknya menyampaikan rasa terimakasih kepada semua yang terlibat aktif merayakan momen penting dan bersejarah bangsa Indonesia.

“Yang terpenting, bagaimana masyarakat meresapi hikmah dan pelajaran sejarah perjuangan para pahlawan untuk menjadi motivasi dalam mengabdi dan berkarya bagi diri dan negeri,”ujarnya.

Ditempat yang sama, anggota komisi I DPRD Lampung Timur, Deni Supriyadi sangat mengapresiasi langkah warga gang keramat dalam perayaan HUT RI Ke-77.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini, karena berbeda dari yang lain yakni, mengisi kemerdekaan Indonesia dengan kegiatan sosial sebagai bentuk gotong royong saling membantu sesama,”ungkapnya.

Dia menambahkan, spirit atau semangat kemerdekaan seperti ini diharapkan tidak berhenti sampai disini, tapi terus berkelanjutan dengan cara mengisi hal-hal yang positif seperti halnya bakti sosial.

Pada acara inti bakti sosial, terlihat anggota komisi I DPRD Lampung Timur, Deni Supriyadi menyerahkan sembako secara simbolis kepada lansia, kemudian dilanjutkan oleh kepala desa Margototo Sukendar, Babinsa Margototo, Sertu Supeno, Bhabinkamtibmas Margototo Bripka Faisal dan tokoh masyarakat setempat.

(Wahyu)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *