Polres Tulang Bawang Panen Perdana di Kebun Ketahanan Pangan

Spread the love

Bintangsatu.com,- Tulang Bawang. Kapolres Tulang Bawang Akbp Hujra Soumena, S.Ik, MH, melaksanakan panen perdana sayur-sayuran berumur pendek di kebun ketahanan pangan.

Panen perdana ini berlangsung hari Rabu (24/08/2022), pukul 09.00 WIB, di kebun ketahanan pangan yang berada di Asrama Mapolres setempat.

“Munculnya ide untuk memanfaatkan lahan kosong yang ada di Asrama Mapolres menjadi kebun ketahanan pangan karena kondisi di negara kita yang tidak sedang baik-baik saja. Hal tersebut akibat adanya pandemi Covid-19, penyakit mulut dan kuku (PMK), serta terjadinya perang antara Rusia dan Ukraina,” kata Kapolres Tulang Bawang, AKBP Hujra Soumena, SIK, MH, saat melakukan panen perdana.

Kebun ketahanan pangan ini, lanjut AKBP Hujra, selain ada di Polres juga dilakukan oleh Polsek jajaran yang ada di wilayah hukumnya.

“Di dalam kebun ketahanan pangan, kita tanam sayur-sayuran berumur pendek seperti kangkung, bayam dan caisim (sawi), serta juga ada kolam ikan nila,” paparnya.

Hasil panen perdana ini, semuanya diperuntukkan untuk seluruh personel dan keluarganya yang ada di asrama Polres Tulang Bawang.

Kapolres memberikan apresiasi kepada Kabag SDM dan bintara remaja (baja), serta personel yang telah terlibat langsung dalam kegiatan kebun ketahanan pangan.

“Saya ucapkan terima kasih banyak kepada Kompol Yaya Karyadi, S.Ag, M.Si, bersama baja dan personel yang telah terlibat langsung di dalam kegiatan kebun ketahanan pangan, sehingga semuanya bisa terlaksana dengan sangat baik,” ujar AKBP Hujra.

Menurutnya, apa yang telah dilakukan ini bisa menjadi insiprasi agar kita semua mampu memanfaatkan lahan kosong yang ada disekitar, dan mudah-mudahan bisa menjadi amal serta ladang ibadah untuk kita semua.

Tampak hadir dalam kegiatan ini, Kapolres Tulang Bawang, Wakapolres, Kompol Riki Ganjar Gumilar, SIK, MM, Kabag Ops, Kompol Yudi Pristiwanto, SH, Kabag Ren, Kompol Drs. M Arsyad, M.Hi, Kabag SDM, Para Kasat, perwira, personel Polres, Bhayangkari dan PHL polres. (Red/rls)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *