Petani Menjerit Harga BBM Naik, Sementara Harga Getah Karet Turun 40%

Spread the love

Bintangsatu.com,- Mesuji. Lagi-lagi petani kena imbas dari naiknya BBM, petani kebun karet menjerit karena tidak sesuai harga getah karet sekarang Rp. 6000 per-kg. sedangkan harga BBM jenis pertalite di kios pengecer mencapai harga Rp. 14000.per-liter. itulah yang membuat para petani karet mengeluh, harga getah karet turun bebas berkisaran hingga 40%. Selasa, 13/09/22.

Diceritakan Udin (45) pada rotasi minggu kemarin biasanya saya menjual diterima oleh agen / pengepul dengan harga Rp. 9000 – Rp. 10000 per/Kg. sekarang kami jual cuma diharga Rp.6.000, per-kg mau jadi apa perekonomian masyarakat kalau di ombang-ambingkan begini” ujar Udin.

”Ditambah lagi dengan naiknya harga bahan bakar minyak ( BBM ) tentu secara otomatis bahan pokok pun pasti ikut naik dan berimbas kepada para masyarakat petani kecil seperti kami, dimana penghasilan kami berkurang karena harga karet anjlok/turun sampai 40%, dan sedangkan kami pergi kekebun menggunakan kendaraan harus pakai minyak, jadi kalalau harga getah karet masih Rp. 6000 dan harga BBM jenis pertalite di kios pengecer Rp. 14000 rasanya kurang berimbang penghasilan dengan pengeluaranya”. keluhnya.

”Berharap kepada pemerintah agar kiranya dapat memberikan solusi terkait turunnya harga karet serta harga bahan pokok yang mulai menaik, imbas dari dampak kenaikan harga bahan bakar minyak ( BBM )”. pungkasnya. (Edi).


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *